Ini merupakan proyek “coba-coba” karena penginnya punya Moris mini cooper lawas tapi seperti kita tahu saat ini model ini termasuk the most wanted jadi sangat susah. Kalaupun ada pasti harganya sudah diatas kewajaran bagi seorang yang bukan murni kolektor seperti saya :) Pilihan akhirnya jatuh pada Mazda kotak B600.
Mobil 600 cc ini lumayan sering dijumpai malang melintang di jalanan Jakarta dan sekitarnya. Ada klub penggemar mobil ini yang kalau tidak salah pusatnya di daerah Depok juga. Saya mendapatkan bahan dari informasi teman yang ternyata lokasi mobilnya tidak jauh dari komplek saya tinggal. Saya langsung iyakan untuk ambil mobil ini dan langsung saya masukkan begkel langganan saya.
Tidak lama pengerjaan cat mobil ini, sedangkan untuk mesin kondisinya sudah siap pakai. Yang menjadi tantangan adalah mengembalikan krom spion dan tutup velg ban karena kondisi karat nya cukup parah. Sedangkan kelengekapan lain yang sampai saat ini masih dicari adalah emblem serta teralis di kaca bagian belakang.
Saat ini mobil sudah parkir di depan rumah menunggu tiap Sabtu/Minggu untuk dipanasi:)
Mobil 600 cc ini lumayan sering dijumpai malang melintang di jalanan Jakarta dan sekitarnya. Ada klub penggemar mobil ini yang kalau tidak salah pusatnya di daerah Depok juga. Saya mendapatkan bahan dari informasi teman yang ternyata lokasi mobilnya tidak jauh dari komplek saya tinggal. Saya langsung iyakan untuk ambil mobil ini dan langsung saya masukkan begkel langganan saya.
Tidak lama pengerjaan cat mobil ini, sedangkan untuk mesin kondisinya sudah siap pakai. Yang menjadi tantangan adalah mengembalikan krom spion dan tutup velg ban karena kondisi karat nya cukup parah. Sedangkan kelengekapan lain yang sampai saat ini masih dicari adalah emblem serta teralis di kaca bagian belakang.
Saat ini mobil sudah parkir di depan rumah menunggu tiap Sabtu/Minggu untuk dipanasi:)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar